Welcome, Mom/Dad!
google_button Or please Login / Register!
Dukung Pemberian ASI Eksklusif Pakai Hegen PCTO Electric Breastpump

Dukung Pemberian ASI Eksklusif Pakai Hegen PCTO Electric Breastpump

Air Susu Ibu adalah makanan terbaik yang dibutuhkan oleh bayi.

ASI eksklusif merupakan pemberian air susu ibu kepada si kecil sejak dilahirkan selama enam bulan tanpa ada penambahan makanan atau minuman lain. ASI mengandung berbagai nutrisi penting yang dibutuhkan si kecil, mulai dari protein, lemak, karbohidrat, dan berbagai vitamin serta mineral penting lainnya. Saat menyusui, Willow Mom perlu memperhatikan mengenai pemberian dan kualitas ASI agar tidak mengganggu tahap perkembangan si kecil.


Pemberian ASI eksklusif berperan penting dalam meningkatkan ketahanan tubuh si kecil. Hal ini dikarenakan ASI bisa mencegah si kecil terserang berbagai penyakit yang mengancam kesehatannya. Manfaat ASI paling penting adalah bisa menunjang sekaligus membantu proses perkembangan otak dan fisik si kecil karena di usia 0-6 bulan, seorang bayi belum diizinkan mengonsumsi nutrisi apapun selain ASI. Dengan demikian, selama enam bulan berturut-turut, ASI yang diberikan kepada si kecil memberikan manfaat untuk pertumbuhannya.


Dalam menunjang pemberian ASI eksklusif, Willow Mom membutuhkan pompa ASI, baik dengan tangan atau alat pompa. Pemakaian alat pompa dinilai lebih efektif dan efisien untuk mempermudah pemberian ASI kepada si kecil dimanapun dan kapanpun. Terdapat berbagai alasan yang menyebabkan seorang ibu memilih untuk menggunakan alat pompa dibandingkan menyusui secara langsung. Salah satu alasan utamanya, yaitu ASI tetap bisa diberikan, meskipun Willow Mom sedang melakukan aktivitas lainnya, sehingga lebih fleksibel dalam menjalankan pekerjaan.


Secara umum, alat pompa ASI terdiri dari dua jenis, yaitu pompa manual dan pompa elektrik. Seiring perkembangan teknologi, jenis pompa ASI elektrik lebih memudahkan Willow Mom karena tidak menyebabkan kelelahan karena kecepatan memompa dapat diatur secara otomatis. Penggunaan pompa ASI elektrik dapat menjembatani ibu dalam menyusui si kecil. Pemilihan produk pompa ASI elektrik perlu menyesuaikan dengan kebutuhan Willow Mom.


Hegen PCTO Electric Breastpump merupakan pompa payudara portabel yang dapat digunakan sebagai pompa tunggal atau ganda untuk memeras dan menyimpan ASI langsung ke dalam wadah penyimpanan. Melalui alat pompa elektrik ini, Willow Mom bisa meminimalisir transfer susu yang berharga dan membuat setiap tetes ASI diperhitungkan,


Pompa elektrik dari Hegen ini menjadi pompa elektrik relaksasi pertama di dunia yang dirancang khusus untuk kenyamanan dan efisiensi, memungkinkan Willow Mom untuk memerah, menyimpan, dan menyusui dengan lancar. Dilengkapi fitur unik kneading massage (patent pending) yang membantu meredakan pegal linu dan nyeri otot yang dialami oleh ibu menyusui. Sensasi pijatan saat memompa menciptakan sensasi bekam dan meremas lembut untuk melepaskan ketegangan dari pembengkakan payudara dan membantu merangsang suplai ASI.


Banyak fitur yang dimiliki Hegen PCTO Electric Breastpump yang memudahkan Willow Mom saat memompa ASI untuk si kecil. Produk ini bisa kalian dapatkan di store offline atau marketplace Willow Baby Shop. Untuk pembelanjaan online dengan proses order dan pengiriman yang lebih cepat, Willow Mom&Dad bisa checkout produk ini di website willowbabyshop.com.


Selamat berbelanja. Happy Mom, Happy Kids!


Leave A Comment